Tuesday, March 7, 2017

Langkah Langkah Mengolah Sampah Organik Menjadi Pupuk Kompos



Berikut kami sampaikan beberapa langkah mengolah sampah organik menjadi kompos yang bisa anda lakukan untuk keperluan sendiri atau kelompok. 



Bahan : daun gugur, sisa sayuran, rumput, atau juga sampah dari sisa pertanian.

Cara Kerja Mengolah Sampah organik menjadi kompos
  1. Siapkan sampah organikdipilah dan di pilih  (seperti daun gugur, sisa sayuran, rumput dan sampah lainnya) dipotong sampai berbentuk kecil-kecil. Cara pemotongan bisa secara manual atau menggunakan mesin pencacah sampah organik. 

  2. Campurkan sampah organik yang sudah di cacah atau dipotong-potong tadi dan kotoran kambing dengan komposisi 3:1 .Dalam jumlah besar, proses pencampuran akan sangat mudah jika menggunakan mixer kompos.
  3. Siapkan setengah gelas larutan gula atau 100 ml (bisa dibuat dari gula pasir dan air biasa), menyesuaikan banyaknya bahan sampah organik yang ada.
  4. Siapkan 10 ml larutan bakteri EM4, bisa dibeli toko-toko pertanian,  jika anda ragu takarannya bisa dilihat cara penggunaannya yang tercantum dalam botol atau menyesuaikan banyaknya bahan yang akan dibuat.
  5. Bahan sampah organik yang sudah dicampur dengan kotoran kambing, kemudian disiram dengan larutan gula dan larutan EM4, lalu campurkan hingga merata sampai bahan menjadi basah atau lembab. Jika perlu percikkan air secukupnya agar semua bahan menjadi cukup basah.
  6. Bahan pupuk kompos yang sudah selesai dicampur, kemudian dimasukan ke dalam wadah, bisa menggunakan bak penampungan, karung, plastik besar atau Bak Komposer. Lama proses fermentasi dari bahan hingga pupuk siap digunakan sekitar 2 – 3 bulan, karena itu untuk mempercepat prosesnya setiap 2 minggu sekali bahan-bahan tersebut dibolak-balik dan percikkan air secukupnya untuk menjaga agar tetap basah
  7. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan berkelanjutan, sebaiknya pembuatan pupuk kompos dilakukan secara periodik. Sehingga pemanfaatannya bisa digunakan secara berkelanjutan dan sampah organik tidak perlu dibuang, karena kita telah bisa mengambil manfaatnya dengan mengolahnya menjadi pupuk kompos.
Setelah melihat uraian diatas, ternyata memang membuat pupuk kompos sangat mudah. Yang menjadi kunci dari proses diatas adalah konsistensi terhadap proses. Mengingat hal utama dalam pengolahan kompos adalah ketelatenan.
Sekarang sudah jelas bukan..?? dan ternyata tidak sesulit yang kita bayangkan, asal kita mau melakukan. Semoga bermanfaat..

Sunday, January 8, 2017

Teknologi Pembangunan Masyarakat Pedesaan: Jembatan Gantung

Teknologi Pembangunan Masyarakat Pedesaan: Jembatan Gantung: Jembatan gantung adalah jenis jembatan yang menggunakan tumpuan ketegangan kabel daripada tumpuan samping . Sebuah jembatan gantun...

Teknologi Pembangunan Masyarakat Pedesaan: Langkah-langkah Pelaksanaan Pembangunan Gedung

Teknologi Pembangunan Masyarakat Pedesaan: Langkah-langkah Pelaksanaan Pembangunan Gedung: I. Pekerjaan Awal 1. Pengukuran Yang dimaksud dengan pengukuran adalah sebelum memulai pekerjaan, untuk menentukan posisi dari b...

Reuse Reduce Recycle: Reuse Reduce Recycle: Susun Pengurus KSM Mekarwang...

Reuse Reduce Recycle: Reuse Reduce Recycle: Susun Pengurus KSM Mekarwang...: Reuse Reduce Recycle: Susun Pengurus KSM Mekarwangi Mandiri : KSM Mekarwangi Mandiri dengan susunan Pengurus Sebagai Berikut : 1. Ketua...

Reuse Reduce Recycle: Susun Pengurus KSM Mekarwangi Mandiri

Reuse Reduce Recycle: Susun Pengurus KSM Mekarwangi Mandiri: KSM Mekarwangi Mandiri dengan susunan Pengurus Sebagai Berikut : 1. Ketua                                                             ...